Friday, August 4, 2017

Cara Membuat Akun Facebook Secara Cepat

Cara Cepat Membuat Akun Facebook -

Facebook adalah media sosial yang sangat familiar dan digunakan hampir di seluruh dunia. Media sosial yang didirikan oleh Mark Zuckerberg ini hadir pertama kali pada tahun 2004, tetapi hanya ditujukan untuk mahasiswa di universitas Harvard. Baru pada tahun 2006, facebook membuka keanggotaannya secara universal atau untuk siapa saja.
Untuk membuat akun FB baru, kita memerlukan akun email. Kita dapat membuat akun Facebook baru Gmail maupun akun Facebook baru Yahoo. Jika Anda belum memiliki email, silahkan baca artikel berikut: Cara Membuat Email Gmail pada Laptop dan Android


Dalam daftar akun Facebook, tidak ada perbedaan yang berarti ketika buat akun facebook dengan HP ataupun dengan menggunakan PC atau laptop. Caranya sama, hanya sedikit berbeda pada tampilan yang disajikan. Berikut ini:

Cara Membuat Akun Facebook Secara Cepat

  • Klik link berikut ini https://www.facebook.com/reg/
  • Jika kamu membuka link melalui komputer, maka tampilan form pendaftarannya seperti gambar di bawah ini.

  • Isikan nama, alamat email dan ulangi, kata sandi, tanggal lahir, dan pilih jenis kelamin. Lihat contoh gambar di atas. Perhatikan penulisan huruf besar dan kecil kata sandi. Kemudian klik tombol Buat Akun.

  • Langkah selanjutnya adalah mengkonfirmasi email kamu seperti gambar di atas. Ada 2 pilihan yaitu Perbarui Info Kontak dan Sambung ke Gmail. Kamu dapat mengklik Perbarui Info Kontak. Maka kamu disuruh memasukan no HP.
  • Inputkan nomor HP Anda pada kolom yang disediakan, lalu klik 'Lanjutkan'
  • Tunggu SMS kode verifikasi dari Facebook. Jika sudah masuk, silahkan inputkan kode verifikasi pada kolom yang disediakan.
  • Klik 'simpan pengaturan
  • Pada tahap ini, ada 3 langkah, yaitu langkah mencari teman, langkah mengisi nama sekolah, pekerjaan, kota asal dan langkah mengupload foto profil. Semua langkah tersebut dapat dilewati dengan mengklik 'Lewati Langkah Ini', 'Skip', 'Lewati'
  • Langkah terakhir, buka inbox email. Cek email dari facebook, kemudian klik link/tombol konfirmasi di email tersebut. Jika tidak ada inbox dari facebook, coba cek folder spam, atau jika menggunakan Gmail, cek juga inbox di bagian sosial.

Facebook telah berhasil dibuat. Silahkan edit lengkap profil kamu menggunakan identitas asli. Dan gunakanlah facebook dengan bijak. Sekarang kamu telah mempunyai akun facebook baru. Selamat ya.

Baca: Cara Membuat Akun Twitter Terbaru

Demikian tadi Cara Membuat Akun Facebook Secara Cepat. Kamu juga bisa membaca informasi menarik lainnya di Blog Portal Informasi Baru ini. Apabila ada kesulitan, kalian bisa bertanya dan berdiskusi pada kolom komentar. Kalian juga bisa meminta artikel yang kalian butuhkan. Semoga bermanfaat..




Load comments