Cara Full Aprroved Google Adsense -
Halo sahabat, pada kesempatan kali ini kita akan membahas Cara Cepat Full Approved Google Adsense bagi Blog sahabat semua, yang masih ditinjau atau masih dalam waktu tunggu aktivasi akun oleh Google Adsense. Pada umumnya, Google Adsense membutuhkan waktu kurang dari 1 hari, atau bisa juga membutuhkan waktu yang lebih lama dalam menyiapkan situs Adsense. Akan tetapi, tentu kita tidak sabar untuk segera di approved oleh Google Adsense, apalagi bila sudah lebih dari satu minggu kita daftarkan. Terlebih lagi, sudah 1 bulan, 2 bulan hingga 3 bulan tetapi tidak juga di approved oleh Google Adsense, tentu kita akan semakin tidak sabar. Terkadang muncul keraguan dan rasa pesimis, jangan-jangan tidak di approved oleh Google Adsense.
Baca: Cara Daftar dan Memasang Iklan Google Adsense pada Blogspot
Baca: Cara Daftar dan Memasang Iklan Google Adsense pada Blogspot
Jika blog yang kita daftarkan tidak juga di approved lebih dari satu minggu, bahkan sampai hitungan bulan, sebenarnya kita mempunyai peluang besar untuk mendapatkan full approved oleh Google Adsense. Kenapa? Karena jika ditolak, Google Adsense akan segera memberikan balasan via Email paling tidak dalam waktu satu minggu dari waktu kita mendaftar ke Google Adsense. Jika tidak, Google Adsense masih meninjau blog kita dan mungkin masih ada beberapa kekurangan atau hal teknis lain yang dibutuhkan oleh Google Adsense.
Pada kasus ini, Admin mengambil contoh dari blog teman yang sudah mendaftar Google Adsense lebih dari 2 bulan tetapi tidak juga mendapatkan full approved oleh Google Adsense. Pengajuan Google Adsense belum disetujui, tetapi juga tidak mendapatkan email penolakan atau pembenahan. Kemudian teman saya ini melakukan hal berikut, dan hasilnya sungguh luar biasa. Google Adsense langsung memberikan full approved kepada blog yang didaftarkan. Hal yang sangat sederhana, tetapi terkadang jarang diperhatikan. Berikut caranya:
1. Pasang Halaman Kontak pada Blog
Sepertinya sangat sepele dan sederhana. Akan tetapi hal ini sangat diperhatikan oleh penggalang kerjasama dengan blog kita, salah satunya Google Adsense. Kenapa? Karena dengan adanya halaman kontak ini, blog dianggap mempunyai nilai profesional dan memudahkan mereka untuk berhubungan dengan kita pemilik blog secara privasi.
Segera pasang layanan halaman kontak ini pada blog sahabat. Untuk memasangnya, kalian bisa membacanya di Cara Memasang Contact Us di Blog
2. Pasang Halaman Disclaimer pada Blog
Disclaimer pada blog adalah halaman yang menuliskan peraturan pengunjung terhadap seluruh informasi yang ada pada blog. Disclaimer juga berhubungan dengan hak cipta yang berfungsi untuk mengamankan isi blog dari copas orang lain yang tidak bertanggungjawab. Sehingga pemilik blog bisa mengajukan klaim bila ada artikel blog yang dicuri.
Dengan adanya disclaimer, blog dianggap mempunyai nilai profesional dan akan mendapatkan pertimbangan yang lebih oleh Google Adsense.
Bagi sahabat Serba Serbi Komputer yang belum memasang Laman Disclaimer, dapat dilihat pada link berikut: Cara Membuat Laman Disclaimer Blogger untuk Google Adsense
Bagi sahabat Serba Serbi Komputer yang belum memasang Laman Disclaimer, dapat dilihat pada link berikut: Cara Membuat Laman Disclaimer Blogger untuk Google Adsense
3. Pasang Halaman Privacy Policy pada Blog
Privacy Policy atau yang lebih familiar disebut kebijakan privasi adalah halaman yang menjelaskan tentang bagaimana informasi di dalam blog dikelola oleh sang pemilik. Privacy Policy ini memuat tentang contact blog, log files, pengelolaan informasi yang diperoleh dari pengunjung blog, advertiser iklan blog hingga adversiting partners. Google Adsense adalah termasuk salah satu advertiser iklan blog yang dapat menjalin kerjasama dengan pemilik blog. Sehingga pemilik blog dapat menjadikan Google Adsense sebagai adversiting partners. Halaman ini pasti akan disukai oleh Google Adsense, karena menjadikan blog bernilai profesional dalam menjalin kerjasama dengan adversiting partners yang salah satunya adalah Google Adsense. Untuk memasang halaman Privacy Policy ini, dapat dilihat pada: Cara Membuat Laman Privacy Policy Blogger untuk Google Adsense
Nah, tiga hal tersebut di atas yang kemudian dilakukan oleh teman saya pada blog yang dikelolanya. Alhasil, tidak ada satu jam setelah selesai dipasang, Google Adsense memberikan full approved kepada blog yang ia kelola. Hal ini tentu diluar dari pelanggaran terhadap kebijakan Google Adsense.
Demikian Cara cepat full approved Google Adsense bagi blog yang masih ditinjau atau dalam masa tunggu yang dapat Portal Informasi Baru bagikan. Hal ini berdasarkan dengan permasalahan yang dihadapi oleh teman, dan hasilnya Google Adsense memberikan Full Approved setelah 2 bulan blog didaftarkan. Bagi sahabat yang ingin bertanya atau menambahkan, bisa didiskusikan pada kolom komentar di bawah. Semoga membantu dan bermanfaat. Salam.